Senin, 11 September 2023

KEWIRAUSAHAAN SMP 1 SANDEN DI BANTUL EKSPO


Bantul Creative Expo 
Pada bulan Juli kemarin, SMP Negeri 1 Sanden ditunjuk dari Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dikpora Bantul) untuk mengikuti pameran Bantul Creative Expo di Pasar Seni Gabusan, Sewon Bantul. Stand dari SMP Negeri 1 Sanden mengikuti pameran selama 2 hari yaitu dari tanggal 27-28 Juli 2023. 



Bantul Creative Expo dibuka langsung oleh Bupati Bantul yakni Bapak Abdul Halim Muslih. Setelah membuka pameran, bapak Bupati Bantul berkeliling mengunjungi stand untuk melihat produk apa saja yang di tampilkan. 


SMP Negeri 1 Sanden menampilkan dan menjual produk unggulan P5 (Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) yaitu olahan dari ikan lele yang diolah menjadi nugget, sempol, bakso dan dimsum. Semua produk yang ditampilkan adalah hasil karya dari masakan siswa-siswi. Tidak lupa juga menampilkan lukisan, pop art, buletin karya siswa dan kumpulan puisi karya bapak/ibu guru. (red MFD)