Selasa, 19 Desember 2023

LOMBA 3 MAPEL ASPD HUT KE-60 SMPN 1 SANDEN

 


Peringatan Hari Ulang Tahun ke-60 SMPN 1 Sanden dimeriahkan dengan serangkaian acara mulai dari donasi air bersih, bakti sosial, ziarah, kenduri, lomba tumpeng, lomba pemanfaatan pojok baca, lomba seni dan lomba mata pelajaran Assessmen Standarisasi Pendidikan Daerah (ASPD) untuk tingkat Sekolah Dasar (SD) se-Kabupaten Bantul. Tujuan dari lomba mapel ini selain untuk merayakan ulang tahun SMPN 1 Sanden yang ke-60 juga memetakan kompetensi peserta didik SD terutama di area Sanden dan sekitarnya, selain itu juga sebagai sarana promosi sekolah.


Proses lomba dimulai dari pendaftaran peserta pada link google form yang dipublikasikan lewat surat resmi ke sekolah-sekolah maupun di sosial media. Pada lomba ini Peserta tidak dipungut biaya alias gratis, namun karena keterbatasan tempat maka kuota dibatasi 150 peserta. Dalam waktu 3 hari publikasi, kuota peserta sudah terpenuhi dan ditutup.

Lomba dilaksanakan hari Rabu, 13 Desember 2023 pukul 08.00 wib. Pada pukul 07.00 peserta sudah berdatangan didampingi oleh orang tua dan guru pembimbing. Peserta mengecek nama mereka di papan pengumuman untuk mengetahui lokasi ruang lomba. Lima belas menit sebelum lomba mulai, peserta memasuki ruangan dan duduk sesuai nama mereka yang tercantum di kartu peserta. Mata pelajaran yang dilombakan yaitu Bahasa Indonesia (20 soal), Matematika (15 soal) dan IPA (15 soal). Sebelum mengerjakan soal, pengawas terlebih dahulu membacakan tata tertib peserta lomba. Peserta diberi waktu 120 menit untuk mengerjakan namun diperbolehkan keluar ruangan jika sudah selesai. Setelah lomba selesai, para peserta masih tampak berada di halaman sekolah. Mereka terlihat menikmati suasana dengan berswafoto berlatar pemandangan sekolah. Lomba mapel ini memperebutkan juara I, II dan III. Para juara akan mendapatkan piala dan uang pembinaan masing-masing 300k, 200k dan 150k.








Hasil lomba direkapitulasi oleh panitia. Ternyata ada 4 siswa peringkat II dengan nilai sama yaitu 72. Ke empat siswa tersebut dipanggil lagi ke sekolah pada hari Jumat, 15 Desember 2023. Mereka berjuang kembali dengan mengerjakan 10 soal Bahasa Indonesia dan Matematika. Hasil kerja siswa dikoreksi panitia dan didapatkan 2 siswa dengan nilai sama untuk peringkat II dan III. Kedua siswa tersebut mengerjakan soal lagi untuk ketiga kalinya. Mereka mengerjakan 5 soal Matematika. Hasilnya, Ardina Riska Alvionita dari SDN Payungan berhasil mengungguli Fathin Surya Nugraha dari SDN 1 Sanden.  Sedangkan Juara I diraih oleh Tsuraya Zafira Istiadi dari SDN 1 Kretek. (NH)

https://youtu.be/al9RcrEWbaw?si=byX0Tnx5s51pc14Q

Read More

Minggu, 17 Desember 2023

SMP Negeri 1 Sanden Outing Class ke 3 Museum

Selasa, 12 Desember 2023 SMP Negeri 1 Sanden melaksanakan agenda rutin setiap tahun yaitu kunjung museum atau outing class untuk seluruh siswa-siswi kelas 7. Kegiatan kunjung museum ini bertujuan agar menambah wawasan dan pengetahuan, selain itu siswa diharapkan mampu mengambil pelajaran dari apa yang mereka lihat dan simak serta dapat memberikan pengalaman dan meningkatkan kerjasama antar siswa dalam membuat video laporan kegiatan kunjung museum ini.

         Destinasi kunjung museum tahun ini ada 3 museum antara lain : Museum Sasmitaloka Panglima Jendral Sudirman, Museum Biologi, dan Monumen Jogja Kembali (Monjali). Ketiga museum tersebut berada diwilayah Yogyakarta, jadi dapat di jangkau dengan mudah. Para siswa bersiap dan berkumpul di sekolah pukul 07.00 WIB. Diawali dengan pengarahan dari Kepala Sekolah Ibu Windarti, M.Pd. Beliau berpesan agar siswa-siswi SMP Negeri 1 Sanden selalu menjaga nama baik sekolah saat melaksanakan kegiatan diluar sekolah.

    Setelah mendapat pengarahan, rombongan berangkat menuju museum yang pertama yaitu museum Jendral Sudirman yang terletak di Jl. Bintaran Wetan No.3, Gunungketur, Pakualaman, Kota Yogyakarta. Museum ini merupakan tempat untuk mengenang pengabdian, pengorbanan dan perjuangan Panglima Besar Jenderal Sudirman. Setelah dari Museum Sasmitaloka Panglima Jendral Sudirman, kemudian beralih menuju destinasi yang kedua yaitu Museum Biologi UGM yang terletak di Jalan Sultan Agung No. 22 Yogyakarta. Di Museum ini siswa-siswi dapat melihat dan mengamati hewan dan tumbuhan dalam bentuk awetan kering, awetan basah serta fosil yang berasal dari daerah di Indonesia bahkan dari luar negeri.

        Destinasi terakhir yaitu Monumen Jogja Kembali (Monjali) yang berada di Jl. Ring Road Utara, Jongkang, Sariharjo, Kec. Ngaglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Sebelum berkeliling untuk mengamati koleksi dari museum ini, rombongan dari SMP Negeri 1 Sanden diarahkan ke sebuah aula untuk mendengarkan penjelasan serta menonton film pendek perjuangan para pahlawan.

        Koleksi museum ini tentang peristiwa sekitar proklamasi kemerdekaan Indonesia, perang Gerilya dengan Sistem Pertahanan Rakyat Semesta, koleksi yang berhubungan dengan peristiwa Serangan Umum 1949, dan koleksi yang berhubungan dengan Yogyakarta sebagai Ibu Kota Negara Republik Indonesia. (MFD)

Read More

Lomba Tumpeng HUT SMP 1 SANDEN Ke-60

Lomba Menghias Tumpeng diadakan oleh sekolah dalam rangka peringatan Hari Lahir SMP 1 Sanden. Lomba tumpeng dilaksanakan pada hari Senin,tanggal 11 Desember 2023 sesuai hari lahir SMP 1 Sanden.Kegiatan lomba  diikuti oleh semua kelas 7,8 dan 9 dengan jumlah 15 kelas.Masing – masing kelas mewakilkan 5 peserta untuk maju  menghias tumpeng. Lomba menghias tumpeng diawali dari mencetak nasi menjadi tumpeng kemudian membuat hiasan tumpeng dan menyusunnya menjadi bentuk penyajian yang menarik dan  kreatif.Lomba diadakan di halaman SMP 1 Sanden pada pukul 07.40 WIB sampai dengan 08.40 WIB.

Dalam lomba kali ini peserta hanya diberi kesempatan menghias tumpeng dengan waktu 60 menit. Pada awal lomba para Juri nampak melakukan pemeriksaan terhadap bahan yang digunakan untuk menghias tumpeng. Semangat para peserta juga dirasakan sangat tinggi hal ini terlihat dari banyaknya bahan yang mereka siapkan. Tidak tanggung – tanggung ada yang membawa berbagai macam sayuran yang akan digunakan untuk hiasan, ada pula peserta yang membawa nasi kuning satu bakul penuh. Para penonton yang hadir pun bersorak memberi dukungan kepada temannya yang maju mewakili kelasnya agar dalam menghias tumpeng lebih semangat dan berharap menjadi juaranya. 

Dalam lomba Menghias Tumpeng ini Juri dipimpin oleh kepala sekolah SMP 1 Sanden ibu Windarti, M. Pd  ditemani 2 juri lainnya yaitu ibu Tri Astuti  dan Bapak Faturrohzi.Kriteria dalam penilaian yaitu: Kreativitas penyajian,kebersihan dan rasa. Setelah tumpeng selesai dihias maka para peserta membawa tumpeng ke ruang  laboratorium IPA untuk dinilai oleh tim juri dengan kirab tumpeng menuju tempat penilaian didampingi oleh wali kelas masing-masing.Lomba tumpeng kali ini menghasilkan kreativitas yang unik dan sangat mengagumkan yang dihasilkan oleh para peserta yang semuanya adalah siswa  SMP 1 Sanden yang hebat. Setelah juri selesai menilai, saatnya Tumpeng dimakan bersama – sama dikelas oleh semua siswa beserta wali kelasnya masing-masing. Pengumuman pemenang lomba menghias tumpeng akan diumumkan pada puncak acara HUT SMP 1 Sanden tanggal 23 Desember 2023.

(Red: Riyani)

Read More

Rabu, 13 Desember 2023

JUM'AT SEHAT SARAPAN BERSAMA WARGA SMP 1 SANDEN

 

    SMPN 1 Sanden menyelenggarakan kegiatan sarapan bersama. Sarapan bersama yang menyenangkan dilaksanakan di lapangan basket SMPN 1 Sanden dan diikuti oleh seluruh warga sekolah. Seluruh warga sekolah membawa bekal sarapannya masing-masing dan makan bersama di lapangan basket. Kegiatan ini dilaksanakan untuk memfasilitasi dan memberikan edukasi terutama kepada peserta didik tentang pentingnya sarapan pagi.
    Sarapan sehat pagi hari disertai dengan materi gizi seimbang yang diberikan oleh Ibu Sih Rahayu, S.Pd. Ketentuan menu sarapan yang harus dibawa oleh peserta didik adalah makanan yang mencukupi kebutuhan gizinya. Sebelum menikmati makanan yang dibawa, peserta didik mendapatkan materi tentang komposisi makanan yang dibutuhkan oleh tubuh. Makanan tersebut diantaranya perlu mengandung karbohidrat sebagai sumber energi utama, protein untuk perkembangan tubuh, serat untuk kesehatan pencernaan, vitamin dan mineral untuk keseimbangan tubuh. Setelah mendapatkan materi gizi seimbang, peserta didik mengevaluasi makanan apa yang belum ada di dalam menu untuk memenuhi kebutuhan mereka.
    Peserta didik dan warga sekolah yang tidak membawa bekal sarapan pagi mendapat hukuman dari sekolah. Terdapat beberapa peserta didik dan warga sekolah yang tidak membawa bekal sarapan lalu diminta maju ke depan oleh MC untuk diberi hukuman. Hukuman positif yang diberikan sekolah salah satunya adalah menceritakan alasan kenapa tidak membawa bekal dan kemudian mendapatkan bekal sarapan dari Bapak Sugiyanta, S.Pd. Rencananya sarapan pagi bersama akan terus dilaksanakan dengan menu yang berdiversifikasi dalam upaya mengenalkan dan memenuhi kebutuhan gizi seluruh warga sekolah.





Read More